Wednesday, July 17, 2019

Resensi Buku : Pengenalan Pendidikan Waldorf Usia Pra Sekolah 3 - 7 Tahun




Judul buku : Pengenalan Pendidikan Waldorf Usia Pra Sekolah 3-7 Tahun
Penulis : Kenny Dewi
Jumlah halaman : 196


Pertama kali saya tahu buku ini ketika laman Facebook "Indonesia Waldorf Steiner Association" membuka open pre-order cetakan pertama.
Wow, saya yang saat itu sedang haus mencari tahu tentang berbagai metode pembelajaran, langsung deh tergoda.

Waldorf adalah salah satu metode pembelajaran yang membuat saya penasaran. 

Dalam buku ini, tema materi dibagi menjadi dua garis besar. Yaitu konsep pendidikan Waldorf dan yang kedua adalah bagaimana membawa konsep tersebut ke dalam praktik sehari-hari.


KONSEP PENDIDIKAN WALDORF
Dalam buku ini dijelaskan beberapa konsep dasar tentang pendidikan Waldorf, diantaranya :
1. Perkembangan anak dan 12 inderanya.

Konsep 12 Indra

2. Willing, feeling, dan proses thinking pada 7 tahun pertama kehidupan anak
3. Tentang ritme, repetisi, dan reverence/takzim


BAGAIMANA MEMBAWA KONSEP KE DALAM PRAKTIK
Dalam bab kedua, dijelaskan langkah-langkah menerapkan metode pendidikan Waldorf di dalam rumah, yaitu :
- Membangun ritme
- Pengaturan area bermain dan ruangan
- Bermain bebas imajinatif tanpa struktur atau campur tangan orang dewasa
- Circle time
- Kegiatan seni dan kerajinan
- Storytelling
Banyak contoh-contoh aplikatif yang disertai dengan gambar yang dapat dipraktikkan oleh guru dan orang tua di rumah. 


Melalui buku ini, saya belajar konsep baru tentang pembelajaran yang tidak hanya mengedepankan kecerdasan intelegensia saja, tetapi juga ada aspek rasa dan karsa di dalamnya.
Konsep pendidikan ini mengintegrasikan ilmu pengetahuan, seni dan spiritual.

Bagi Bunprof yang penasaran dengan berbagai metode belajar anak, buku ini pasti menarik sekali.
Mengenyangkan, karena setiap penjelasan dituliskan dengan gamblang dan mudah dipahami.

Sayangnya, saya kurang suka dengan pemilihan font buku.
Bila menggunakan font yang lebih standar, maka akan membuat kita lebih nyaman saat membacanya.
Tapi hal tersebut tidak menjadi hambatan saya dalam menamatkan buku ini.
Dua hari saja sudah cukup untuk membacanya sampai tamat.

Semoga resensinya bermanfaat yaa..